Villain Film Spider-Man: Into The Spider-Verse - MARVELBASE ID

Breaking

Thursday, 7 June 2018

Villain Film Spider-Man: Into The Spider-Verse


Setelah kemarin rilis trailer terbaru film Spider-Man: Into The Spider-Verse, kamu tentunya masih asing tentang karakter-karakter yang muncul dalam trailer tersebut, khususnya para Villain yang belum pernah muncul dalam film atau tampilan fisik yang mengerikan, Marvelbase ID kini akan membahas para Villain yang muncul dalam trailer film animasi dari Sony ini.

The Green Goblin

Norman Osborn sebagai Villain yang tampil sebagai alter ego Green Goblin, ia adalah penjahat paling terkenal pada Spider-Man. Dia muncul dalam film live-action sebelumnya, Green Goblin juga sering tampil di film animasi Spider-Man yang pernah dibuat sebelumnya. Di trailer, kita melihat bahwa Green Goblin muncul dalam versi Ultimate Universe, yang jauh lebih besar dan lebih mengesankan daripada Green Goblin di Universe Marvel seperti di film, versi sekarang justru jauh seperti monster mengerikan.

Diceritakan bahwa Green Goblin asli hanyalah seorang pria dalam kostum, sedangkan versi Ultimate dari yang ditampilkan dalam trailer adalah monster asli. Di trailer, kita melihat Goblin raksasa, yang cukup mengerikan bahkan dilihatkan dia seperti memiliki sayap. Ada beberapa scene yang menampilkan Peter melawan Green Goblin, nampaknya akan ada pertarungan sengit Green Goblin melawan Peter Parker.



Kingpin

Bagi fans yang pernah menonton series Marvel Cinematic Universe dari Netfilx berjudul Daredevil pastinya sudah sangat akrab dengan Wilson Fisk atau yang lebih dikenal Kingpin, Kingpin juga pernah tampil sebagai musuh di film Daredevil yang rilis pada tahun 2003. Ciri khas kingpin tentunya memiliki tubuh besar, pebisnis yang sukses, dan dia kriminal.

Kingpin hampir tidak terlihat dalam trailer film ini, namun jika diteliti kembali kamu bakalan tahu Kingpin berada dimana. Kita melihat scene Kingpin saat sebuah cahaya ledakan menyoroti tubuh besar Kingpin, saat itu pula kamu sadar itulah Kingpin.

Masih belum yakin tentang peran Kingpin di film ini, dan seberapa pengaruhnya.



The Prowler

Mungkin The Prowler adalah penjahat paling tidak dikenal di film Spider-Man: Into the Spider-Verse. Kamu cuman bisa melihat sekilas dia dalam kostum ungu, dengan sarung tangan besar dan topeng dengan mata yang terlihat mirip dengan Spider-Man. Di trailer, dia berhadapan dengan Peter Parker, Marvelbase berharap dia juga bakal bertarung dengan Miles Moreles. Bagaimanapun, The Prowler adalah alter ego dari Aaron Davis, yang kebetulan menjadi paman Miles.

Sebagai Prowler, Aaron adalah penjahat dan pencuri. Dalam komik, kegiatan kriminalnyalah yang menyebabkan Miles digigit oleh laba-laba yang diubah secara genetik, dan mereka berdua menjadi musuh. Tidak ada yang tahu apakah pergantian peristiwa yang tepat ini akan terjadi di Into the Spider-Verse , tetapi kehadiran Prowler bukanlah suatu kebetulan. Miles datang sendiri sebagai pahlawan super, dia harus belajar bahwa dengan kekuatan yang besar, datanglah tanggung jawab yang besar.

Nantikan kehadiran Spider-Man: Into The Spider-Verse di bioskop ada tanggal 13 Desember 2018.

Berikut video Trailer:




1 comment:

Powered by Blogger.